Honor Guru 1 Juta,Camat Kahaungu Eti Apresiasi Pemerintah Desa Lai Mbonga
acara pembukaan kkg komunitas kahaungu eti |
Pemerintah kecamatan Kahaungu Eti mengapresiasi pemerintah desa Lai Mbonga pasalnya karena pemerintah Desa Lai Mbonga memberikan gaji guru honorer yang mengabdi di dua satuan pendidikan di desa Lai Mbonga yakni SDM Lai Mbonga dan SDN Kamalapau. Pemberian gaji atau insentif guru honorer dianggarkan dari dana desa Lai Mbonga sebesar 1 juta rupiah perbulan. " harapan saya semua desa memberikan perhatian serius terhadap kesejahteraan guru honorer di kecamatan Kahaungu Eti kedepan kita bahas bersama kepala desa , Ungkat U. T. Terawalang pada pembukaan komunitas KKG SD Kahaungu Eti di Kamanggih (6/10/17)
Dalam acara pembukaan komunitas KKG di hadiri pula anggota komisi C DPRD kabupaten Sumba Timur, Pengawas TK/SD Kecamatan Kahungu Eti, bersama semua kepala sekolah wilayah kecamatan Kahaungu Eti.
Dicela-cela pembukaan acara pembukaan komunitas KKG Kahaungu Eti Anggota Komisi C undanga selaku ketua komite dalam arahan singkatnya juga memberikan perhatian serius terhadap tenaga kependidikan di setiap satuan pendidikan jenjang DIKDAS, Menurutnya kedepannya disatuan pendidikan jenjang dikdas akan mengangkat dan menetapkan tenaga kependidikan di sekolah-sekolah sehingga guru tidak lagi disibukkan dengan mengerjakan administrasi sekolah terutama mengurus pembukuan keuangan sekolah.
"Sebagaimana di rumah sakit sudah menetapkan tenaga administrasi maka sekarang diuasahakan untuk mengangkat tenaga admnistrasi di sekolah sehingga guru tidak lagi disibukan dengan mengerjakan administrasi keuangan " ungkap U. Hinggu Panjanji (Anggota DRPD "
Dalam musyawarah dusun desa lai mbonga pada tanggal 2 Okotober 2017 beberapa usulan yang paling mencolok dalam bidang pendidikan yakni peningkatan gaji guru honorer pada anggaran dana desa yang saat ini kisaran gaji guru honorer sebesar 1 juta diusulkan menjadi 1 juta dua ratus ribu perbulan