Link Akses Dan Cara Isi Data Kehadiran Guru Dapodik
Link Yang Dapat Akses Dan Cara Isi Data Kehadiran Guru Dapodik - Pada Tahun 2017 Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia merilis aplikasi absen online untuk guru dan tenaga kependidikan. Upaya ini untuk menertibkan absen online guru dan tenaga kependidikan berbasis online. Aplikasi SIM Kehadiran Guru ini tidak berupa software yang harus diinstalasi ke dalam programmer PC atau leptop tetapi berupa aplikasi web yang bisa login pada saat PC atau leptop terhubung dengan jaringan internet. Dalam halaman depan sehingga bahasa sehari-hari disebut dengan absen online guru. Sebenarnya aplikasi tersebut di server pusat bernama Data Hadir Guru Dan Tenaga Kependidikan (DHGTK)
Link Data Kehadiran Guru Dapodik
Link Data Kehadiran Dapodik terdiri dari beberapa link yaitu http://hadir.gtk.kemdikbud.go.id sebagai Link Sever Pusat dan Link alternativ Data Kehadiran Guru Dapodik adalah http://223.27.144.195:2017/ Namun kedua Link tersebut kadang-kadang amat sulit diakses disebabkan kerana pada jumlah pengguna yang sedang login. Jam -Jam akses yang agak mudah untuk login ke sim kehadiran guru online sesuai dengan pengalaman admin adalah jam subuh 4 subuh karena pada saat tertentu volume pengguna sudah mulai berkurang
Dalam Data Kehadiran Guru Dapodi ( SIM Kehadiran Guru ) terdiri dari dua item yakni data sekolah
- Pada Menu Beranda menampilkan Profil Sekolah yakni Nama Sekolah, Alamat sekolah NPSN Nama Operator serta User Id
- Menu Kehadiran yaitu menampilkan Profil PTK, Absen PTK dan Grafik Kehadiran PTK pada bulan berjalan
- Menu Keluar adalah Menu yang digunakan untuk log out dari aplikasi data kehadiran guru dapodik( sim Kehadiran guru online)
Cara Input Kehadiran Data Kehadiran Guru Dapodik
Untuk menginput absen guru online sebenarnya sangat mudah hanya saja kita membutuhkan ketelitian dalan proses penginputan. Perlu kita pahami Absen Online guru atau yang sebut dengan D.H.G.K bahwa semua PC manapun dan dimanapun kita bisa mengisi kehadiran guru dan tenaga kependidikan asalkan kita menggunakan user name dan paspor yang digunakan dalam aplikasi dapodik.
Berikut cara isi Data Hadir Guru Dan tenaga Kependidikan secara online
- Login ke alamat resminya http://hadir.gtk.kemdikbud.go.id pilih mana yang bisa dan mudah diaksese
- Pilih Menubah Kehadiran
- Pertama-tama setting kalender : Pada Kalender sekolah sudah terdapat kalender yang otomatis yang di setting oleh Kemendikbud sehingga tidak perlu lagi dihapus karena kalender tersebut adalah kalender nasional. Apabila terdapat hari libur khusus yang diluar hari libur nasional yang berlaku pada daerah setempat misal hari pilkada pada daerah tertentu maka dapat ditambahkan hari libur dengan mengggunakan tombol tambah
- Pilih semester berjalan pada saat sekarang kemudian pilih bulan berjalan
- Pilih salah satu PTK yang ingin diisi data kehadirannya
- klik pada kotak centang hitam hingga dapat menampilkan tanda centang hijau
- lakukan seterusnya untuk semua PTK
- Simpan
Demikian Cara Isi Data Kehadiran Guru Dapodik